Gol Marcus Rashford Menangkan Manchester United Atas Hull City

Photo of author
Written By LigadotID

Liga.ID adalah website olahraga yang menyajikan berita olahraga termasuk Liga Indonesia, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spayol, Moto GP, ProLiga dan lain-lain.

BeritaKlasemenTop SkorJadwal Hasil

Gol tunggal Marcus Rashford di menit ke-90 membawa kemenangan bagi klubnya, Manchester United di laga lanjutan Premier League melawan Hull City yang digelar di KCOM Stadium, Sabtu (27/8/2016).

Pada pertandingan Manchester United vs Hull City tersebut, klub besutan Jose Mourinho ini sukses tampil mendominasi penguasaan bola dengan statistik menguasai bola sebanyak 62 persen dan mencetak 9 tendangan ke gawang.

Namun meskipun tampil dominan dan mampu menekan Hull City sepanjang babak, gol ke gawang Hull City tak juga mampu dicetak oleh para pemain-pemain Manchester United seperti Juan Matta, Ibrahimovic dan Wayne Rooney.

Padahal tercatat Ibrahimovic, Paul Pogba dan Wayne Rooney mendapatkan peluang emas, namun semua peluang emas tersebut gagal dikonversi menjadi sebuah gol.

Pada pertengahan babak kedua, Jose Mourinho mengubah strategi dengan memasukkan Henrikh Mkhitaryan dan Marcus Rashford untuk menggantikan Martial dan Mata, dan hasilnya permainan Setan Merah kembali berkembang. Aliran bola Manchester United pun lebih bagus dan beberapa peluang kembali diciptakan oleh para pemaian United, namun sayang hingga menit akhir United masih belum dapat mencetak sebiji gol pun ke gawang Hull City.

Akhirnya pada menit ke-92, Marcus Rashford berhasil mencetak gol setelah berhasil memanfaatkan umpan silang dari Wayne Rooney yang berhasil menusuk dari sisi kanan pertahanan Hull City.
Wayne Rooney yang berdiri bebas berhasil mengirimkan umpan silang menyusur tanah dan langsung disambar oleh pemain muda Manchester United ini.

Selama musim Premier League ini digelar, Manchester United telah berhasil meraih tiga kemenangan dan menduduki peringkat ke-2 dengan raihan 9 poin. Posisi Manchester United ini kalah dari Chelsea karena perbeadaan selisih gol.