Saran Pelatih Timnas Suriah Jika Timnas Indonesia Ingin Punya Rangking FIFA Yang Bagus

Photo of author
Written By LigadotID

Liga.ID adalah website olahraga yang menyajikan berita olahraga termasuk Liga Indonesia, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spayol, Moto GP, ProLiga dan lain-lain.

Timnas U-23 Indonesia akan melakoni pertandingan persahabatan melawan Timnas U-23 Suriah pada hari Kamis (16/11/2017) besok dan hari Sabtu (18/11/2017).

Berdasarkan peringkat ranking FIFA terakhir, jarak ranking antara kedua Timnas tersebut terpaut cukup jauh. Ranking Timnas Indonesia saat ini menduduki peringkat ke-165, sedangkan Timnas Suriah berada diperingkat ke-77.

Namun meskipun jarak ranking antara kedua Timnas cukup jauh, pelatih Timnas Suriah tidak merisaukan hal tersebut, karena menurut Husein, Suriah bisa di atas klasemen Indonesia dalam ranking FIFA karena memiliki jumlah pertandingan ujicoba yang lebih banyak daripada yang dilakukan oleh TImnas Indonesia.

“Ranking kami berbeda karena mungkin soal agenda FIFA yang kami jalani, jika ingin memiliki posisi yang bagus di ranking harus menjalani pertandingan persahabatan FIFA yang banyak,” ucap pelatih Timnas U-23 Suriah, Hussein Afash seperti yang dilansir oleh Bolasport.com (15/11/2017).

Jadi, seperti yang dikatakan oleh Hussein tersebut, PSSI sepertinya harus lebih sering mengagendakan ujicoba untuk Timnas Indonesia agar ranking Indonesia di klasemen FIFA dapat naik.

Timnas Suriah sendiri datang ke Indonesia dengan bekal sejarah kemenangan pernah berhasil mengalahkan Timnas Indonesia dengan skor 3-0 pada tahun 2015 lalu. Kala itu pertandingan uji coba digelar di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Jawa Timur.

Meskipun begitu, Husein tetap tak mau menganggap enteng pertandingan yang akan digelar besok sore tersebut.

“Kami akan memainkan tim terbaik, tapi sayangnya ada lima pemain yang dipanggil klub profesional di luar Suriah,” kata Hussein.

Kick off pertandingan antara Timnas U-23 Indonesia melawan Timnas U-23 akan dilakukan di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat, pada pukul 17.00 WIB.

Bagi masyarakat Indonesia yang tidak dapat datang ke Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, dapat menonton aksi Evan Dimas, Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan melalui stasiun televisi nasional RCTI.