Oh In-Kyun Perkuat Skuad Arema FC untuk Kompetisi Liga 1 2020

Photo of author
Written By LigadotID

Liga.ID adalah website olahraga yang menyajikan berita olahraga termasuk Liga Indonesia, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spayol, Moto GP, ProLiga dan lain-lain.

BeritaKlasemenTop SkorJadwalHasil

Skuad Arema FC untuk kompetisi Liga 1 2020 semakin lengkap setelah Oh In-Kyun resmi bergabung dengan Arema FC.

Namun meskipun Oh In-Kyun telah bergabung dengan Arema FC, slot pemain asing Arema masih kurang tiga pemain lagi.

Menanggapi hal mengenai slot pemain asing Arema FC yang masih kosong tiga, pelatih Arema FC saat ini, Mario Gomez mengatakan masih membicarakan dengan manajemen tim mengenai pemain-pemain asing incarannya.

Mario Gomez sendiri dikabarkan tengah mengincar ujung tombak Persib Bandung, Jonathan Bauman dan Ezechiel N’Douassel.

Keinginan Mario Gomez untuk mendatangkan dua pemain tersebut ke Arema FC juga mendapatkan sambutan positif dari Oh In-Kyun.

“Perekrutan pemain itu urusan pelatih dan manjaemen. Hanya saja, mungkin kalau Arema butuh penyerang saya suka bermain dengan teman lama saya di Bandung, Bauman dan Ezechiel,” ungkap In-Kyun seperti yang dilansir oleh wearemania.net.

Sejatinya Arema FC hendak mendatangkan salah satu pemain yang saat ini bermain di Liga Italia Serie C, namun sayangnya pemain incaran Arema FC yang belakangan diketahui bernama Santiago Carerra tersebut gagal memenuhi regulasi jumlah bermain yang ditetapkan.

Dalam regulasi Liga 1 menyebutkan jika pemain asing yang direkrut setidaknya telah bermain sebanyak 25% dari jumlah bermain klubna, namun Carerra yang juga merupakan mantan pemain Liverpool tersebut hanya mencatatkan dua penampilan saja bersama timnya saat ini, Bisceglie.

Klasemen BRI Liga 1 2023/2024

Klasemen BRI Liga 1 selengkapnya

Tinggalkan komentar

Berita Bola Terbaru

Berita Liga 1 Terkini

BeritaKlasemenTop SkorJadwalHasil