Egy Maulana Vikri Buka Sinyal Untuk Bermain Di Liga Prancis ?

Photo of author
Written By LigadotID

Liga.ID adalah website olahraga yang menyajikan berita olahraga termasuk Liga Indonesia, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spayol, Moto GP, ProLiga dan lain-lain.

Egy Maulana Vikri, pemain muda potensial Indonesia yang disebut-sebut memiliki gaya permainan seperti bintang FC Barcelona, Lionel Messi, tinggal selangkah lagi saja untuk dapat bergabung dengan klub Eropa.

Seperti yang dilansir oleh Kompas.com (5/1/2018), Dusan Bogdanovic yang tak lain adalah agen Egy Maulana Vikri mengungkapkan jika saat ini telah ada klub dari enam negara Eropa yang telah berminat untuk memboyong bintang Timnas U-19 tersebut.

Klub-klub Eropa yang berminat memboyong Egy Maulana berasal dari negara Spanyol, Jerman, Polandia, Prancis, Portugal dan Italia.

Dari 6 negara Eropa tersebut Ke negara manakah Egy Maulana Vikri akan berlabuh?

Menilik dari pernyataan Egy Maulana Vikri saat sesi temu pers di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, pada hari Jumat kemarin (5/1/2018), ada kemungkinan jika bintang muda sepak bola Indonesia tersebut akan bermain di salah satu klub Liga 1 Prancis.

Hal ini tak lepas dari penyataan Egy Maulana yang mengatakan bahwa dirinya sempat berlatih dengan klub asal Prancis, AS Saint Etienne.

Bahkan saat trial di klub Ligue 1 Prancis tersebut Egy Maulana Vikri sukses mencetak dua gol.

“Saya cetak dua gol di Saint Etienne,” ujar Egy Maulana Vikri seperti yang dilansir oleh Detik.com (5/1/2018).

Dua gol yang berhasil disarangkan oleh Egy Maulana Vikri dalam trial bersama klub tersebut menurut Egy juga menjadi bukti kepada para pemain lain jika orang Indonesia juga bisa bersaing di level Eropa.

“Iya cetak dua gol, jadi saya senang dan bahagia karena sebenarnya tidak ada yang dilebihkan-lebihkan karena memang orang Indonesia juga bisa main bola,” tutur Egy seperti yang dilansir oleh Indosport.com (5/1/2018).

Meskipun mengaku sangat senang bisa menjalani trial di salah satu klub yang berlaga di kasta teratas Liga Prancis, namun bintang Timnas U-19 Indonesia tersebut mengaku masih mengalami kendala bahasa cang cukup parah, terutama jika para pemain dan pelatih berkomunikasi dengan bahasa Prancis.

“Jadi kalau mereka ngomong bahasanya, saya diam saja gak ada ngomong, kecuali di ajak bahasa Inggris,” ucap pemain asal Medan, Sumatera Utara tersebut.

Ketertarikan klub AS Saint Etienne dan mungkin beberapa klub Liga Prancis lainnya kepada Egy Maulana Vikri sendiri sebenarnya bukanlah tanpa alasan.

Egy Maulana Vikri yang sebelumnya pernah bermain di Turnamen Toulon 2017 di Prancis berhasil meraih penghargaan Jouer Revelation Trophee, sebuah penghargaan yang juga pernah diterima oleh beberapa pemain besar lain seperti Cristiano Ronaldo dan Zinedine Zidane.